Kegiatan SANLAT SDN CISAAT

Kegiatan SANLAT SDN CISAAT
Kegiatan SANLAT SDN CISAAT





SDN CISAAT - Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan kesucian dan kebajikan (hikmah). Didalamnya terdapat terdapat suatu kewajiban ibadah puasa ( shaum ) bagi orang yang beriman, dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah SWT dan sekaligus sebagai alat dalam rangka membersihkan diri / hati / jiwa manusia dari perbuatan keji (dosa). Hal ini sebagaimana yang tercantum dalam Q.S. Al Baqarah ayat 183 :

“Hai orang yang beriman diwajibkan atas kamu sekalian berpuasa sebagaimana yang telah diwajibkan atas umat-umat sebelum kamu, agar kamu bertaqwa”.

Shaum atau puasa yang dikehendaki ayat diatas bukan hanya sebatas menahan rasa haus dan lapar, lebih dari itu dengan puasa manusia diharapkan mampu menahan dirinya (nafsunya) dari perbuatan dosa / keji serta dapat meningkatkan amal ibadah kepada Allah SWT. Selain penuh dengan kesucian bulan ramadhan juga merupakan bulan yang penuh hikmah / kebajikan bagi umat manusia. Dimana pada saat itu amalan ibadah manusia akan Allah SWT lipatkan pahalanya. Untuk itulah dalam mengisi bulan ramadhan tersebut maka perlunya suatu kegiatan, khususnya di lingkungan siswa-siswi Insan Karima yang dapat mengantarkan mereka kepada tercapainya tujuan pelaksaan ibadah shaum. Kegiatan ini antara lain berupa Pesantren Kilat (Sanlat). Dengan kegiatan ini para siswa diharapkan mempunyai

bekal ilmu pengetahuan agama, khususnya menyangkut hal-hal yang berkenaan dengan amalan ibadah yang dianjurkan pada bulan ramadhan dan mereka dapat melaksanakan shaum dengan benar sehingga tujuan daripada ibadah shaum yaitu menjadi orang yang bertaqwa dapat tercapai.






Tags
SDN Cisaat, SD Cisaat, SDN Cisaat Rambay, Cisaat SDN, Cisaat SD, Sekolah Dasar Negeri Cisaat, Sekolah Dasar Negeri Cisaat Rambay, KKG Cisaat, KKG SDN Cisaat, SCR, Sekolah Cisaat Rambay, KKG, Sekolah SSN Cisaat, Sekolah SN Cisaat, Cisaat SDN Rambay

Subscribe to receive free email updates: